Teks Editorial

A.       Struktur dan Kaidah

1.        Definisi

-         Editorial adalah salah satu rubrik yang ada di media massa cetak, seperti koran, majalah, atau buletin.

-         Editorial adalah artikel utama yang ditulis oleh redaktur koran yang merupakan pandangan redaksi terhadap suatu peristiwa (berita aktual yang sedang menjadi sorotan), fenomenal, dan kontrofersial (menimbulkan perbedaan pendapat)

2.        Tujuan

a.       Untuk merespons suatu isu/permasalahan, dan membentuk tawaran solusi di akhir teks

b.      Pemaparan isu biasanya juga disertai kritik dan saran dari suatu media (melatih berfikir kritis)

c.       Pembaca bisa lebih bijak dalam menanggapi berita atau informasi

3.        Struktur

a.       Pernyataan umum/tesis

Paragraf pembuka atau pengantar tentang isu yang dibahas

b.      Argumentasi

Berisi pendapat-pendapat dari redaksi tentang isu atau berita yang aktual di masyarakat

c.       Penegasan Ulang

Berisi pengulangan kembali tentang pernyataan-pernyataan yang sudah dipaparkan dalam argumentasi

4.        Ciri/Kaidah Kebahasaan

a.       Menggunakan kalimat retoris

Kalimat tanya yang tidak membutuhkan jawaban

b.      Kata-kata yang digunakan umum atau popular

c.       Kata ganti penunjuk waktu, tempat, peristiwa, atau hal-hal lain yang menjadi fokus ulasan

d.      Terdapat konjungsi kausalitas (sebab akibat)

Contoh: karena, sebab, sehingga, akibat, dkk

e.       Terdapat kalimat fakta dan opini

f.        Opini dalam editorial dapat berupa kritik, penilaian, prediksi, harapan, maupun saran

g.       Dalam menanggapi objek yang sama akan timbul berbagai pendapat yang sifatnya subjektif

h.       Syarat rekomendasi yang baik adalah benar-benar menjadi solusi bagi penerima saran untuk memecahkan masalah dan dapat dipraktikkan

i.         Editorial biasanya ditempatkan pada rubric yang sama, yaitu rubric opini, artikel, dan surat pembaca

 

B.       Contoh Kalimat Opini dalam Editorial ‘Kado Tahun Baru 2014 dari Pertamina’

àPaket Halaman 87—88

1.        Kritik

Kenaikan BBM merupakan pil pahit yang diterima oleh masyarakat. Hal ini merupakan keputusan yang sepihak, tidak bijak, dan tidak logis.

2.        Penilaian

Pertamina tidak bisa semata-mata menjadikan harga pasar dunia sebagai kiblat dalam membuat keputusan. Sebab di sisi lain perusahaan memperoleh keuntungan besar atas hasil tambang minyak dan gas yang dieksploitasi dari perut bumi Indonesia.

3.        Prediski

Redaksi menduga bahwa pengakuan pemerintah yang tidak mengetahui rencana kenaikan harga subsidi elpiji hingga 50 persen itu tidak benar.

4.        Harapan

Pemerintah seharusnya menggunakan keuntungan besar dari hasil tambang minyak dan gas untuk sebesar-besarnya demi kemakmuran dan kesejahteraan rakyat.

5.        Saran

Caranya dengan mengambil atau menyisihkan sepersekian persen keuntungan untuk menyubsidi kebutuhan bahan bakar kalangan masyarakat menengah ke bawah.

 

C.       LANGKAH-LANGKAH MENULIS TEKS EDITORIAL

1.        Membaca dua sampai tiga teks editorial dari sumber yang berbeda

2.        Data isu-isu utama dan rumuskan menjadi pertanyaan umum

3.        Telusuri data-data pendukung atas pernyataan umum yang telah kamu buat sebelumnya, misalnya di buku, majalah, badan pusat statistic, artikel, dan jurnal

4.        Buatlah perincian data tersebut dan analisis menjadi sebuah argument

5.        Argumen yang telah kamu perinci ditafsirkan menjadi sebuah pendapat, baik berupa kritik, penilaian, maupun harapan

6.        Buat saran atau rekomendasi untuk memberikan solusi atas isu-isu yang berkembang

7.        Kemaslah hasilnya menjadi satu teks editorial dengan panjang tulisan 8-10 paragraf dengan masing-masing paragraf 3-5 kalimat.

Comments

Popular posts from this blog